Dirgahayu Indonesia, Pengadilan Agama Surakarta gelar upacara kemerdekaan indonesia
SURAKARTA, 17 AGUSTUS 2024 - Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia dilakukan di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis (17/8/2024). Upacara dimulai sekitar pukul 07.30 WIB bertempat di halaman gedung kantor Pengadilan Agama Surakarta, diikuti oleh Jajaran Pimpinan, Hakim, Pejabat dan aparatur Pengadilan Agama Surakarta serta mahasiswa/siswa magang. Bertindak sebagai inspektur upacara Ketua Pengadilan Agama Surakarta, Drs. H. Tubagus Masrur, S.H. membacakan Sambutan Gubernur Jawa Tengah. Beliau juga memimpin beberapa rangkaian upacara yaitu Pembacaan Teks Pancasila ditirukan seluruh peserta Upacara dan mengheningkan cipta.
Adapun petugas Upacara terdiri dari Pegawai dan Mahasiswa magang yaitu :
1. Pimpinan Upacara oleh Brian Hero Pratomo, S.H. analis perkara peradilan pada Pengadilan Agama Surakarta
2. Pembacaan Proklamasi oleh Yahya Akbar Azhari Mahasiswa magang dari Universitas Islam Negri Surakarta
3. Pembacaan Undang-Undang Dasar 1945 oleh Aisya Rahmawati Mahasiswa magang dari Universitas Islam Negri Surakarta
4. Do’a dibacakan oleh Much. Reza Abdurrahman, S.H., calon hakim pada Pengadilan Agama Surakarta
Tampak peserta upacara berbatis rapi mengenakan seragam korpri. Ada juga sebagian mengenakan jas hitam dan almamater. Acara berlangsung khidmat dari awal hingga selesai.